Sidik, Willy Permana (2023) PENGARUH PENAMBAHAN Lactobacillus sp. DALAM PAKAN SEBAGAI FEED ADDITIVE TERHADAP PERFORMA AYAM PETELUR. S1 thesis, Universitas Insan Cendekia Mandiri.
Cover.pdf
Download (2MB)
Abstrak.pdf
Download (411kB)
BAB I.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (866kB)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
BAB III - V.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Daftar Pustaka.pdf
Download (726kB)
Lampiran.pdf
Download (5MB)
Abstract
Penelitian mengenai “Pengaruh Penambahan Lactobacillus sp. dalam Pakan sebagai Feed Additive terhadap Performa Ayam Petelur’’, telah dilaksanakan selama 35 hari yaitu tanggal 11 Maret 2023 sampai dengan 14 April 2023. Penelitian dilakukan di Dea Farm milik Bapak H. Ento Adang dan Bapak H. Ade Koswara Desa Cidolog Kecamatan Cidolog Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.
Penggunaan antibiotik sebagai feed additive sebaiknya dikurangi karena dikhawatirkan residunya dapat terserap dalam tubuh dan tertimbun pada daging atau telur serta berdampak negatif pada konsumen yang mengkonsumsinya, alternatif lain yang dapat digunakan adalah menggantikan antibiotik dengan Lactobacillus sp. sebagai feed additive. Lactobacillus sp. dapat meningkatkan kesehatan saluran pencernaan serta berpengaruh positif pada performa ayam petelur yang mencakup konsumsi pakan, produksi telur harian dan konversi pakan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan Lactobacillus sp. terhadap performa ayam petelur dan mengetahui berapa persen penambahan Lactobacillus sp. agar performa ayam petelur optimal. Metode penelitian dilakukan secara eksperimen dengan rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL), yang terdiri atas 5 perlakuan yaitu P0 (Pakan komersil 100% + 0% Lactobacillus sp.), P1 (Pakan komersil 100% + 0,2% Lactobacillus sp.), P2 (Pakan komersil 100% + 0,4% Lactobacillus sp), P3 (Pakan komersil 100% + 0,6% Lactobacillus sp.) dan P4 (Pakan komersil 100% + 0,8% Lactobacillus sp.). Setiap perlakuan diulang 4 kali dan setiap ulangan terdiri atas 4 ekor ayam petelur. Peubah yang diamati yaitu konsumsi pakan, produksi telur harian dan konversi pakan.
Berdasarkan hasil dan pembahasan dapat ditarik kesimpulan bahwa penambahan Lactobacillus sp. dalam pakan berpengaruh nyata terhadap konsumsi pakan, namun berpengaruh tidak nyata terhadap produksi telur harian dan konversi pakan. Penambahan 0,6% Lactobacillus sp. ke dalam pakan menghasilkan konsumsi pakan, produksi telur harian dan konversi pakan yang terbaik.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lactobacillus sp., feed additive, ayam petelur, konsumsi pakan, produksi telur harian, konversi pakan |
Subjects: | S1-Skripsi > Fakultas Pertanian > Perternakan > 2023 |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Program Studi Peternakan |
Depositing User: | Admin Repository UICM |
Date Deposited: | 28 Dec 2023 06:39 |
Last Modified: | 31 Dec 2023 11:26 |
URI: | http://repository.uicm.ac.id/id/eprint/13 |